Taiwan Rilis Kartu Transportasi Bergambar Bintang Porno Jepang

0
Dorar.Info. Berita Internasional. Pemerintah Ibu Kota Taiwan, Taipei mengeluarkan kartu transportasi publik yang disertai gambar bintang porno Jepang. Sontak hal ini menuai kontroversi. Pemerintah Kota Taipei tetap mengeluarkan kartu ini meskipun mendapatkan kecaman dari warga. Pihak perusahaan yang mengeluarkan ini berencana merilisnya pada 1 September 2015 mendatang.

Rencana itu melibas rencana penundaan peluncuran kartu tersebut. Kartu ini akan digunakan untuk perjalanan transportasi publik seperti metro dan jaringan bus di Taipei. Gambar dalam kartu itu sendiri dipastikan tidak mengandung makna pornografi. Yui Hatano,-artis porno Jepang yang dimaksud- mengatakan dirinya seharusnya diperbolehkan juga untuk memberikan kontribusi kepada masyarakat.
Taiwan Rilis Kartu Transportasi Bergambar Bintang Porno Jepang

"Hanya karena saya seorang bintang video porno, bukan berarti saya tidak diperbolehkan untuk tidak memberikan sumbangsih kepada Taiwan yang saya sayangi," ujar Hatano, dalam situs pribadinya, seperti dikutip BBC, Jumat (28/8/2015).Sebagian dari uang yang didapat dari penjualan kartu transportasi ini akan disumbangkan ke lembaga amal.

Sementara Wali Kota Taipei Ko Wen-Je mengaku tidak tahu motivasi dari produsen kartu tersebut, Easycard. Dirinya juga mempertanyakan penilaian bisnis dari Easycard dengan merilis kartu itu.EasyCard sebelumnya bermaksud menarik kartu tersebut setelah melihat kontroversi ini. Namun pada Jumat (28/8/2015) mereka memutuskan untuk tetap merilis kartu dengan edisi "Devil" atau "Iblis" tersebut. Sementara edisi "Angel" atau "Malaikat" akan dirilis pada September mendatang. Kedua edisi kartu tersebut memuat foto dari Hatano.
Share :